Wednesday, May 26, 2010

The Reason

Ini bukan pertama kalinya saya membuat blog, mungkin ini merupakan blog kesekian saya.Tujuan saya kembali menjadi bloger amatir ini mungkin melupakan langkah saya untuk membagi apa yang saya atau mungkin sebagian kawan-kawan saya yang berada di posisi yang sama.

Bingung harus membagi kepada siapa!

Mengadu kepada siapa!

Bagaimana agar sebagian orang yang sulit mengerti menjadi paling tidak tau!

Dan apa yang harus saya lakukan?

Ini pertanyaan yang selalu melintas di fikiran saya beberapa waktu ini, sampai akhirnya seseorang dari kawan saya membicarakan masalah mengenai menulis Blog, yeah akkhirnya saya coba melakukan ini paling tidak untuk mengurangi beban yang makin tertimbun ini (wa..hahaha ini kesannya serius!).

Disini saya akan mencoba memaparkan siapa saya dan alter ego saya MISCHA , MISKA, or MISKHA. Apapun kalian menyebutnya dialah inspirasi saya menulis blog ini. If you wanna know about her, bacalah blog ini maka paling tidak kalian akan tau bagaimana rasanya menjadi dirinya atau paling tidak dekat denganya. Dan paling tidak kalian bisa mengerti apa yang sebenarnya saya Rasakan, saya Alami dan saya Terima selama saya menjadi seorang MISCHA dimata public dan menjadi seorang Dinda di dalam dunia nyata. Dua dunia yang selama ini harus saya jalani dan harus saya masuki dengan berbagai konsekuensi yang harus saya terima. Hmmm…Entah ada atau justru tidak ada yang membaca blog saya ini paling tidak saya coba untuk menyalurkan semua dan berbagi dengan sesama.

Mungkin saya bukanlah penulis yang handal dalam hal ini, jadi sebelum kalian berkomentar mengenai jenis tulisan saya, saya menjelaskannya terlebih dahulu. Wah jujur baru satu post ini saja saya sudah merasa agak ringan. Mungkin kata penutup untuk kali kawan pembaca selamat menikmati dan mengenal Me, My Self and Mischa / Miska / Miskha or Whateverr…hahaha…

No comments:

Post a Comment